Senin, 28 Mei 2012

BERSYAHADAT LEWAT MIMPI


Ilustration
Hari sabtu tanggal 18 Mei 2012 jam 6.00 , Saya dan teman ke rumah salah seorang Dai di Pandaan. Kebetulan Beliau baru datang dari negeri India, Pakistan dan Bangladesh. Mulailah Beliau bercerita mengenai negeri-negeri tersebut dan pengalaman-pengalaman yang tak terlupakan. Salah satunya adalah Ketika Beliau bertemu orang India (mantan preman) sebut saja namanya Abdullah.
Abdullah sebelum Hidayah menyapanya, adalah seorang preman terkenal di kotanya semua kejahatan pernah dia lakoni semua. Tetapi itulah kehendak Allah SWT. “Barang siapa yang di beri petunjuk oleh Allah swt. maka tidak ada seorangpun yang dapat menyesatkannya, begitu pula barangsiapa disesatkan oleh Allah swt. maka tidak ada seorangpun yang mampu memberi petunjuk”

Selasa, 15 Mei 2012



Menulis Esai: Dasar

 Menulis sebuah esai atau makalah, tanpa mempedulikan topiknya, adalah sebuah proses :

  • Bangun dan definisikan topikmu
    Tuliskan tema atau topik utama esaimu dalam satu atau dua kalimat paling banyak.
  • Tentukan pembaca esaimu
    Apakah yang membaca esaimu adalah dosen yang memberi nilai atau asisten dosen?
    Teman sekelasmu yang akan memberikan kritik? Sekelompok profesional untuk review?
    Sekelompok profesional untuk review?
    Ingatlah akan pembaca ini selama kamu menulis esai

Berpikir yang Cerdik


"Meskipun Anda bukanlah seorang jenius, anda dapat mengunakan strategi yang sama seperti yang digunakan Aristotle dan Einstein untuk memanfaatkan kreatifitas berpikir anda dan mengatur masa depan Anda lebih baik."
Kedelapan statregi berikut ini dapat mendorong cara berpikir anda lebih produktif daripada reproduktif untuk memecahkan masalah-masalah. "Strategi-strategi ini pada umumnya ditemukan pada gaya berpikir bagi orang-orang yang jenius dan kreatif di ilmu pengetahuan, kesenian, dan industri-industri sepajang sejarah."

TIPS KONSENTRASI

Kesenian atau latihan dalam berkonsentrasi, bejalar biologi ataupun main billiard, ialah menyisihkan ganguan dan memperhatikan apa yang kamu kerjakan. Jika anda menemukan sesuatu yang tidak anda mengerti dalam bacaan, atau jika anda mengalami kesulitan dalam mendengarkan kuliah, semoga pentunjuk-petunjuk berikut ini bisa menolong anda:

  • Melakukan kebiasaan rutine,jadwal belajar yang efisien
  • Belajar di lingkungan yang tenang
  • Untuk istirahat,
    kerjakan sesuatu yang lain dari kebiasaan yang anda lakukan (misalnya jalan-jalan sehabis duduk), dan lain-lain

10 TIPS SAAT UJIAN


Ujian memberikan dasar evaluasi dan penilaianterhadap perkembangan belajarmu.
Ada beberapa kondisi lingkungan,
termasuk sikap dan kondisimu sendiri, yang mempengaruhimu dalam melakukan ujian.
Sepuluh tips untuk membantu kamu dalam mengerjakan ujian:
  • Datanglah dengan persiapan yang matang dan lebih awal.
    Bawalah semua alat tulis yang kamu butuhkan, seperti pensil, pulpen, kalkulator, kamus, jam (tangan), penghapus, tip ex, penggaris, dan lain-lainnya. Perlengkapan ini akan membantumu untuk tetap konsentrasi selama mengerjakan ujian.

TIPS MENGINGAT


 Teknik-teknik berikut digunakan secara bersama-sama dengan huruf, imej, peta, yang membantu ingatan Anda.

Anda juga dapat memperoleh melalui teknik-teknik ini, yang mencoba memikirkan strategi yang akan berguna bagi Anda!
Beberapa orang menggunakan sejumlah huruf, imej, atau lagu.
Masing-masing tergantung pada apakah cocok dengan Anda, atau apakah berguna terhadap cara Anda berpikir.
1. Akronim
Akronim adalah suatu temuan gabungan huruf. Setiap huruf mengisyaratkan atau menyarankan sesuatu, sebagai pokok yang perlu Anda ingat.
PEMDAS, rangkaian pemecahan atau pengevaluasian persamaan matematika.
Tanda kurung | Eksponen (pangkat dalam matematika)| Perkalian| Pembagian| Penambahan| Pengurangan
ROY G. BIV, aneka warna yang kelihatan
Merah, Jingga
, Kuning, Hijau, Biru, Nila, Ungu
IPMAT, tingkatan pembagian sel
I
nterphase, Prophase, Metaphase, Anaphase, Telephase
 
2. Sanjak (huruf awal/akhir setiap kata di dalam sajak) adalah temuan kalimat atau puisi dengan huruf pertama sebagai kunci: 
Huruf pertama setiap kata adalah isyarat ke arah suatu ide yang Anda perlukan untuk mengingat

Sabtu, 07 April 2012

Jilbab murah dan syar'i

" Muslimah wajib berjilbab, tapi jangan sembarang berjilbab. Pada jaman sekarang banyak muslimah yang memakai jilbab tapi "telanjang". Berjilbab tapi tidak menutup dadanya, lekuk-lekuk tubuhnya masih nampak. Padahal dalam Alqur'an telah disebutkan. "Katakanlah kepada wanita yang beriman: "Hendaklah mereka menahan pandangannya, dan kemaluannya, dan janganlah mereka menampakkan perhiasannya, kecuali yang (biasa) nampak dari padanya. Dan hendaklah mereka menutupkan kain kudung kedadanya, dan janganlah menampakkan perhiasannya kecuali kepada suami mereka, atau ayah mereka, atau ayah suami mereka, atau putera-putera mereka, atau putera-putera suami mereka, atau saudara-saudara laki-laki mereka, atau putera-putera saudara lelaki mereka, atau putera-putera saudara perempuan mereka, atau wanita-wanita islam, atau budak-budak yang mereka miliki, atau pelayan-pelayan laki-laki yang tidak mempunyai keinginan (terhadap wanita) atau anak-anak yang belum mengerti tentang aurat wanita.." (Q.S. Annur: 31)

Kamis, 22 Maret 2012

NO!!! Aku tidak mau menikahimu!



Beliau adalah seorang wanita muslimah yang alhamdulillah Allah karuniakan kepadanya seorang suami yang baik akhlak dan budi pekertinya.Dirumah iapun memilki komputer sebagaimana keluarga muslim lainnya dimana komputer bukan lagi merupakan barang mewah di Lebanon.Sang suami pun mengajari bagaimana menggunakan fasilitas ini yang akhirnya beliaupun mahir bermain internet.Yang akhirnya iapun mahir pula chatting dengan kawan-kawanya sesama muslimah.
Awalnya ia hanya chatting dengan rekannya sesama muslimah,…hingga pada suatu hari ia disapa oleh seorang laki-laki yang mengaku sama-sama tinggal dikota beliau.Terkesan dengan gaya tulisannya yang enak dibaca dan terkesan ramah..sang muslimah yang telah bersuami ini akhirnya tergoda pada lelaki tersebut.

Kesaksian Yang Benar Dari Kalangan Non Muslim Terhadap Qadha Dan Qadar

Syaikh Muhammad bin Ibrahim Al-Hamd
Keimanan kaum muslimin kepada qadha’ dan qadar telah mencengangkan banyak kalangan non muslim, lalu mereka menulis tentang perkara ini untuk mengungkapkan ketercengangan mereka dan mencatatkan kesaksian mereka tentang kekuatan tekad kaum muslimin, kebesaran jiwa mereka, dan penyambutan mereka yang baik terhadap berbagai kesulitan hidup.

Biasakan Berbaik Sangka Kepada Alloh, Pasti Bahagia!

DALAM kehidupan ini kadang kala ada saja suatu masalah yang tak kunjung usai. Masalah seringkali terus-menerus membelit kehidupan kita. Bentuknya pun beragam, mulai dari belum terbayarnya hutang, belum tuntasnya perkuliahan, belum dapat pekerjaan atau mungkin tak kunjung mendapatkan jodoh. Padahal rasanya usaha telah dilakukan sebaik mungkin dan doa pun telah dipanjatkan siang dan malam.

Menghadapi situasi demikian, umumnya orang mengambil sikap kurang produktif, sehingga menimbulkan sikap kurang kooperatif. Misalmnya lebih suka pasif bahkan apatis. Akibatnya bukan saja usaha yang mulai dia tinggalkan, perlahan keyakinannya kepada janji Allah pun kian menipis.